Selasa, 31 Juli 2012

Mengganti Background Header Blog 1



    Salam hangat buat sobat BLC Jepara,

    Nah kali ini BLC Jepara akan membahas mengenai cara mengganti gambar atau background header pada blog yang telah sobat buat. Header pada blog pada dasarnya memiliki fungsi yakni menceritakan atau memberikan gambaran apa yang ada di blog atau web kita. Jadi temanya memang harus disesuaikan dengan apa yang kita jual atau kita publikasikan di blog atau web sobat.
    Pada dasarnya ada 2 (dua) cara untuk mengganti gambar tersebut. Sobat BLC Jepara tercinta, cara pertama adalah salah satu cara yang paling mudah kita lakukan. Coba sobat BLC perhatikan gambar header dibawah ini,
Tampilan gambar header web BLC Jepara
Tampilan gambar background diatas pada dasarnya adalah seperti dibawah ini,
Ukuran panjang 900 pixel x lebar 200 pixel, silahkan didesain sesuai keinginan sobat sendiri
    Sobat BLC Jepara dimanapun berada, untuk membuat gambar tersebut terlebih dahulu harus kita ketahui ukuran panjang dan lebarnya untuk menyesuaikan dengan template blog kita. Nah daripada sobat sekalian menebak – nebak ( sebetulnya bisa juga sich kita coba – coba untuk bereksperimen ), silahkan sobat BLC Jepara perhatikan screenshot dibawah ini,
Langkah pertama sobat klik rancangan
kemudian edit html
Jangan lupa expand template widget dicentang, kemudian cari tulisan outer-wrapper
    Nah diatas tertulis untuk panjang header yang sesuai dengan template-nya adalah 900 pixel, dan untuk lebarnya silahkan disesuaikan dengan keinginan sobat BLC Jepara sendiri, sebagai contoh minimal 200 pixel. Silahkan dikreasikan menggunakan photoshop, gimp image editor, atau tool lain yang sobat kuasai. Dan yang paling penting, background header harus enak dilihat dan menggambarkan apa yang ada di web atau blog kita serta jangan ragu untuk sering mencoba atau bereksperimen sampai sobat BLC Jepara menemukan tampilan yang sesuai dengan keinginan sobat semua.
    Kemudian langkah kedua yakni upload gambar yang sudah kita susun tersebut pada blog kita, silahkan perhatikan screenshotnya dibawah ini,

Klik rancangan
Pada kolom judul blog, silahkan klik edit
Silahkan pilih file gambar yang tersimpan dengan mengklik browse, kemudian tunggu sampai proses selesai, kemudian klik simpan
    Nah sobat BLC Jepara, sekali lagi silahkan berkreasi dengan imajinasi sobat semua dan jangan ragu untuk terus mencoba. Semoga ulasan diatas cukup membantu sobat BLC Jepara dalam mempercantik blog atau web, dan nantikan ulasan kami  mengganti background header blog bagian ke 2.

2 komentar:

IPNU mengatakan...

cukup menarik, tetapi agak kurang paham..

Tempatnya Belajar Internet di Kota Jepara mengatakan...

silahkan ditanyakan mas....

Posting Komentar